Kamis, 14 Agustus 2014

RENCANA PENYALURAN BOS TW 4 TAHUN 2014 DAN ALOKASI BOS TH 2015

Kami informasikan berdasarkan Surat Menteri Pendidikan dan Kebudayan RI tanggal 25 Juli 2014 bahwa :
Penyaluran dana BOS TW IV dan alokasi dana BOS TA 2015 AKAN DI DASARKAN pada database DAPODIK .Maka kami sampaikan surat tersebut sebagai berikut :
  1. Seluruh SMP untuk segera mengisi data secara lengkap dan akurat ke dalam sistem DAPODIK paling  lambat 15 SEPTEMBER 2014
  2. Data yang terkumpul sampai tanggal 15 September 2014 akan kami ajukan sebagai dasar untuk penentuan alokasi BOS Tahun Anggaran 2015 dan sebagai dasar untuk perhitungan kurang/lebih salur penyaluran BOS TW IV tahun 2014
  3. Bagi sekolah yang belum membayar buku kurikulum 2013 agar penyaluran dana BOS TW IV tahun 2014 ditunda sampai dengan sekolah yang bersangkutan melunasi kepada pihak penyedia.Sehubungan dengan hal tersebut mohon segera berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota dan penyedia di masing-masing wilayah.
Demikian salinan Surat KEMENDIKBUD tentang Perencanaan Penyaluran BOS TW IV Tahun Anggaran 2014 dan Alokasi BOS Tahun Anggran 2015. Atas perhatian dan kerjasama yang baik,kami ucapkan terimakasih.

tertanda Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

 Mohammad Nuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar